Lupus Eritematosus Atau Penyakit Seribu Wajah

Penyakit "Lupus dijuluki ”Penyakit Seribu Wajah", karena Lupus memberi gambaran yang berbeda-beda Mulai dari gejala di kulit, di ginjal, kadang-kadang ada kebotakan, nyeri sendi, gangguan kadar elektrolit, pembesaran limpa dan hati, gangguan syaraf pusat yang berakibat kelumpuhan kejang dan kadang-kadang gangguan perilaku, bisa pula terjadi gagal ginjal akut . Untuk memastikan diagnosisnya disamping gejala-gejala klinis diatas sering kali dibutuhkan pemeriksaan laboratorium rutin dan khusus terutama antibody yang spesifik (misal: antibody antinuclear, C3, C4, CH50 dll) . Diagnosis lupus adalah tidak mudah, meskipun sudah ada beberapa pemeriksaan namun biasanya dokter masih perlu membandingkan dengan beberapa penyakit lain yang mempunyai gejala dan tanda mirip dengan lupus. Sampai hari ini belum diketahui dengan pasti apa sebenarnya penyebab lupus, namun dari pengalaman saya maka faktor stres sangat berpengaruh atas munculnya gejala dan memicu perubahan tanda-tanda laboratorium pada penderita lupus.
<img src="Image URL" title="obat" alt="lupus"/>
Cara Menghindari Penyakit Lupus adalah:
1.Melakukan diet
Dengan melaksanakan diet seimbang-didominasi sayur/buah-banyak minum. Ini adalah cara sehat dan atau cara kembali sehat jika anda sedang sakit.
2. Aktifitas
Seseorang yang menderita lupus sebaiknya tetap beraktifitas dan berolah raga seperti biasa, namun frekwensi 2-3 kali perminggu, low impact dengan durasi 30 menit per kali. Olah raga low impact ditandai dengan tidak memberi beban yang tinggi pada jantung maupun alat gerak. Usahakan olah raga ditempat yang teduh (tidak terpapar sinar matahari).
3.Cara pengobatan
Disesuaikan dengan gejalanya. Agar badan tidak mudah lelah minumlah wedang jahe sekali sehari pada tengah hari habis makan siang. Jahe juga bisa mengurangi gejala nyeri sendi. Pada penderita lupus biasanya kekambuhan dipengaruhi oleh stres maka pengendalian stres adalah yang paling utama.
Adapun pengobatan herbal pada pasien lupus adalah sbb.:

  •  Meminum teh astragalus/huang gi, pagi hari .

1-4 gram teh ditambah 1 cangkir air panas, diamkan 15 menit, aduk, disaring lalu diminum . Sebagai pemanis gunakan 1-2 sendok teh madu . Huang gi adalah daun-daunan yang bisa dibeli di toko obat china/sinshe . Huang gi juga bisa diminum dalam bentuk serbuk dengan dosis 3 kali sehari @ 200 – 400 mg (tergantung berat badan), dimasukkan kedalam kapsul .

  •  Minum teh pegagan dan teh camomile berselang-seling setiap sore hari .
  •  memberikan ramuan obat herbal yang terdiri dari jinten hitam+ginseng+pegagan+daun dewa+jahe
  •  Makanlah bawang putih tunggal 2 biji dikukus, dimakan bersama makan malam atau sarapan .
  •  Lakukanlah refleksi pada tangan dan kaki dilanjutkan pembekaman. Pembekaman dilakukan 2 minggu sekali selama 3 bulan, dilanjutkan 1 bulan sekali sampai tuntas yang dibuktikan normalnya indikator laboratorium.
  •  Penggunaan obat kimia masih mungkin dilakukan terutama jika perkembangan penyakit sampai pada keadaan mengancam keselamatan pasien.
Itulah berbagai hal yang bisa di lakukan untuk mengobati atau menghindari penyakit Lupus Eritematosus Atau Penyakit Seribu Wajah yang harus di lakukan semoga bermanfaat,nantikan artike-artikel menarik lainya.

Lupus Eritematosus Atau Penyakit Seribu Wajah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown